Sidang Ujian Akhir Mahasiswa Program Studi Magister Biologi FMIPA UNHAS

Rahmat Fajrin Alir, S.Si, M.Si dengan NIM H052191004, mahasiswa Program Magister Biologi telah mempertahankan hasil penelitian tesisnya  pada Kamis, 03 agustus 2023, Pukul 14.00 WITA di Ruang Seminar Pasca Biologi Lantai 2 dengan judul “Identifikasi karakteristik burung di bandara udara internasional Sultan Hasanuddin Makassar dan Peluang terjadinya Bird Strike”. Tesis yang mengangkat judul tersebut bertujuan mengidentifikasi spesies burung yang ada di sekitar Bandara Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar.

Rahmat Fajrin Alir mempertahankan hasil penelitian tesisnya 
di depan Tim dosen Penguji dan KPS Magister Biologi FMIPA UNHAS

Dalam pemaparan Tesisnya, Rahmat Fajrin Alir menyampaikan urgensi dari penelitin yang dilakukan, mengingat beberapa spesies burung memiliki kecenderungan lebih tinggi untuk terbang di daerah bandara. Dalam Tesisnya, juga dibahas beberapa  kebiasaan dan pola pergerakan burung di sekitar bandara serta faktor-faktor yang menarik burung ke bandara, yang mencakup faktor-faktor seperti keberadaan sumber makanan, tempat bertelur yang aman, atau faktor lingkungan lainnya di sekitar bandara.

Rahmat Fajrin Alir, S.Si, M.Si bersama KPS Magister Biologi Dr. Juhriah, M.Si

Sidang Ujian Akhir Rahmat Fajrin Alir  ini dihadiri oleh dosen selaku pembimbing yaitu  Dr. Ambeng, M.Si dan Dr. Syahribulan, M.Si. Dosen Penguji, yaitu : Dr. Zohra Hasyim, M.Si,  Dr. Eddyman W. Ferial, M.Si, dan Dr. A. Masniawati, M.Si. serta dihadiri pula oleh KPS Magister Biologi, Dr. Juhriah, M.Si. Hasil ujian tesis ini menyatakan bahwa Rahmat Fajrin Alir, S.Si, M.Si Lulus dengan predikat A.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

http://revistaaristas.tij.uabc.mx/public/slot-deposit-dana/ http://revistaaristas.tij.uabc.mx/files/journals/slot-deposit-pulsa/ http://revistaaristas.tij.uabc.mx/public/journals/2/slot-gacor/ https://dmarinos.students.acg.edu/togel-terpercaya/